Situs Otakudesu dikenal luas sebagai platform yang menyediakan konten anime secara gratis. Namun, perlu diingat untuk fanbas anime bahwa banyak dari konten yang tersedia di situs-situs seperti Otakudesu.tv diunggah tanpa izin dari pemilik hak cipta asli, seperti studio animasi dan distributor.
Oleh karena itu, penggunaan situs-situs ini bisa dianggap ilegal dan rentan terhadap virus, phishing, serta malware.
Baca Juga: 9 Situs Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia Pengganti LK21
Untuk menghindari risiko tersebut, berikut beberapa alternatif legal dan aman untuk streaming anime yang bisa Anda pertimbangkan:
1. Crunchyroll

Crunchyroll adalah platform streaming film yang khusus berfokus pada anime, manga, dan drama Asia. Dengan ribuan episode anime yang tersedia, Crunchyroll menawarkan berbagai genre dari yang populer seperti “Naruto” dan “One Piece” hingga yang kurang dikenal. Salah satu fitur andalan Crunchyroll adalah fitur simulcast yang tidak dimiliki oleh Otakudesu, yang memungkinkan pengguna menonton episode baru hampir bersamaan dengan penayangan di Jepang.
Selain itu, Crunchyroll menyediakan subtitle dalam berbagai bahasa, menjadikan anime lebih mudah diakses oleh penonton internasional. Pengguna dapat memilih antara layanan gratis yang didukung iklan atau berlangganan premium untuk pengalaman menonton tanpa iklan dan akses lebih awal ke episode baru.
2. Netflix

Netflix, layanan streaming global yang dikenal luas, juga menawarkan koleksi anime yang cukup beragam. Selain menampilkan judul-judul anime populer seperti “Attack on Titan,” “My Hero Academia,” dan “Demon Slayer,” Netflix juga memproduksi anime orisinal yang hanya tersedia di platform mereka.
Netflix menyediakan subtitle dalam berbagai bahasa dan beberapa judul yang disulih suara, memastikan pengalaman menonton yang nyaman bagi penonton dari berbagai negara. Berlangganan Netflix memberikan akses ke streaming berkualitas tinggi dan konten yang bervariasi di luar anime, seperti film, serial TV, dan dokumenter.
3. Amazon Prime Video

Amazon Prime Video adalah layanan streaming yang merupakan bagian dari langganan Amazon Prime, menawarkan berbagai macam konten termasuk anime. Koleksi anime di Amazon Prime Video mencakup judul-judul populer serta beberapa yang eksklusif.
Dengan langganan Amazon Prime, pengguna tidak hanya mendapatkan akses ke streaming berkualitas tinggi, tetapi juga berbagai manfaat lainnya seperti pengiriman gratis di Amazon dan akses ke Prime Music. Prime Video menyediakan subtitle untuk sebagian besar konten mereka, sehingga penonton dapat menikmati anime dalam bahasa asli Jepang dengan teks terjemahan.
4. YouTube (Muse, Ani-One, Gundaminfo)
YouTube adalah platform paling mudah untuk menonton anime secara legal. Selain dapat diakses melalui laptop atau PC, YouTube juga bisa dibuka melalui aplikasi di ponsel. Beberapa kanal YouTube yang menyediakan anime secara resmi dan legal di antaranya adalah Muse, Ani-One, dan Gundaminfo. Dengan kanal-kanal tersebut, Anda bisa menonton berbagai judul anime secara gratis dan legal. Bahkan, beberapa anime terbaru yang tidak ada di Otakudesu bahkan ditayangkan di kanal youtube tersebut.
5. iQIYI

iQIYI adalah aplikasi streaming anime yang menarik. Untuk menonton beberapa judul anime secara lengkap, pengguna wajib berlangganan akun VIP. Namun, anime yang tersedia di iQIYI sangat banyak, mulai dari yang populer seperti “Naruto,” “Boruto,” “One Piece,” hingga beberapa judul terbaru. Untuk menghindari iklan, berlangganan akun VIP bisa menjadi pilihan dengan biaya yang terjangkau tanpa harus beresiko menonton di Otakudesu.
6. Bstation/Bilibili

Bstation adalah aplikasi streaming anime dari Bilibili. Tersedia di smartphone, Anda bisa mengunduh aplikasi ini di Android atau iOS dan menikmati berbagai judul populer dari yang jadul hingga terbaru. Anda juga bisa membuka Bstation melalui laptop atau komputer dengan mengunjungi situs bilibili.tv lewat browser favorit Anda. Beberapa judul anime mainstream juga bisa ditonton di sini.
7. Viu

Viu dikenal karena banyaknya judul drakor (drama Korea) yang tersedia, tidak kalah dengan Otakudesu, Viu juga menyediakan berbagai judul anime seperti “Detective Conan,” “Black Clover,” “Hunter X Hunter,” dan masih banyak lagi. Anime terbaru dan populer seperti “Attack on Titan: Final Season Part 2” dan “Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2” juga bisa Anda tonton di Viu.
8. WeTV

WeTV adalah situs streaming anime legal lainnya yang bisa Anda coba. Tersedia secara gratis, dengan pilihan resolusi video hingga dukungan subtitle Indonesia. Sudah pasti anda akan meninggalkan Otakudesu yang ilegal dan banyak akan resiko.
9. Disney+

Selain menonton film layar lebar dan animasi Disney, Anda juga bisa menonton anime di Disney+. Beberapa judul anime yang sudah tamat atau masih berlanjut seperti “Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2” dan “Spy X Family” terbaru juga tersedia di Disney+. Untuk menonton di Disney+, Anda perlu berlangganan setiap bulan.
Demikian alternatif situs Otakudesu atau aplikasi streaming anime legal, beberapa di antaranya tersedia secara gratis dengan iklan, sementara yang lain mengharuskan berlangganan. Pilihlah platform yang sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda untuk pengalaman menonton anime yang lebih aman dan legal.