Sebagaimana diketahui, Allah SWT memiliki 99 nama indah dan mulia yang dikenal sebagai Asmaul Husna. Membaca Asmaul Husna memiliki banyak keutamaan dan manfaat bagi umat Islam.
Pentingnya Berdoa dengan Asmaul Husna
Umat Islam dianjurkan untuk berdoa menggunakan nama-nama Allah SWT. Hal ini bukan tanpa alasan, karena setiap nama dalam Asmaul Husna mencerminkan sifat-sifat Allah yang agung. Dengan menghafal, membaca, dan memahami maknanya, seorang Muslim dapat merasakan ketenangan dan kedekatan spiritual yang lebih dalam.
Asmaul Husna dalam Al-Qur’an
Makna Asmaul Husna dijelaskan dalam beberapa ayat Al-Qur’an, salah satunya adalah dalam Surat Al-Isra ayat 110:
“Katakanlah: ‘Serulah Allah atau serulah Ar-Rahman. Dengan nama yang mana saja kamu seru, Dia mempunyai al-asmaaul husna (nama-nama yang terbaik) dan janganlah kamu mengeraskan suaramu dalam shalatmu dan janganlah pula merendahkannya, dan carilah jalan tengah di antara keduanya.'”
Keutamaan Membaca Asmaul Husna
Dalam buku karya Syekh Tosun Bayrak al-Jerrahi berjudul Asmaul Husna, dijelaskan bahwa Allah SWT adalah al-ism al-azham atau “nama yang paling agung” yang mencakup seluruh sifat-Nya yang indah. Berdoa dengan menyebut Asmaul Husna memiliki berbagai keutamaan, di antaranya:
- Mendekatkan diri kepada Allah
- Memberikan ketenangan hati
- Meneguhkan keimanan
- Mendapatkan perlindungan dan rahmat-Nya
Sebagaimana firman Allah dalam Surat Al-A’raf ayat 180:
“Hanya milik Allah asmaul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam (menyebut) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.”
Bacaan Doa Asmaul Husna
Terdapat dua doa utama yang berkaitan dengan Asmaul Husna, yaitu doa pembuka dan doa penutup. Berikut adalah bacaan lengkapnya beserta arti:
1. Doa Pembuka Asmaul Husna
Arab:
بِسْمِ اللّٰهِ بَدَأْنَا، وَالْـحَمْدُ لِرَبِّنَا، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ لِنَبِيِّ حَبِيبِنَا، يَا اللّٰهُ يَا رَبَّنَا أَنْتَ مَقْصُودُنَا، رِضَاكَ مَطْلُوبُنَا دُنْيَانَا وَأُخْرَانَا
Latin:
Bismillaahi bada’na – Wal khamdu lirabbina, Wash sholaatu wassalaam – Linnabii khabiibina, Yaa Allah yaa Robbanaa – Anta Maqshuudunaa, Ridhooka math luubunaa – Dun yaana wa uhraanaa
Artinya:
“Dengan nama Allah, kami memulai (membaca). Segala puji bagi Tuhan kami. Shalawat dan salam untuk Nabi Kekasih kami. Ya Allah, ya Tuhan kami, Engkau tujuan kami, ridha-Mu yang kami cari di dunia dan akhirat.”
2. Doa Penutup Asmaul Husna
Arab:
بِأَسْمَائِكَ الْحُسْنَى اغْفِرْ لَنَا ذُنُوبَنَا، وَلِوَالِدِينَا وَذُرِّيَّاتِنَا، كَفِّرْ عَنَّا سَيِّئَاتِنَا وَاسْتُرْ عَلَى عُيُوبِنَا، وَاجْبُرْ عَلَى نُقْصَانِنَا، وَارْفَعْ دَرَجَاتِنَا، وَزِدْنَا عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا وَاسِعًا، حَلَالًا طَيِّبًا وَعَمَلًا صَالِحًا، وَنَوِّرْ قُلُوبَنَا، وَيَسِّرْ أُمُورَنَا، وَصَحِّحْ أَجْسَادَنَا، دَائِمًا فِي حَيَاتِنَا، إِلَى الْخَيْرِ قَرِّبْنَا، وَعَنِ الشَّرِّ بَاعِدْنَا، وَالْقُرْبَى رَجَاؤُنَا، أَخِيرًا نِلْنَا الْمُنَى، بَلِّغْ مَقَاصِدَنَا، وَاقْضِ حَوَائِجَنَا، وَالْـحَمْدُ لِإِلٰهِنَا الَّذِي هَدَانَا، صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى طٰهَ حَبِيبِ الرَّحْمٰنِ، وَآلِهِ وَصَحْبِهِ إِلَى آخِرِ الزَّمَانِ
Latin:
Bi ‘asmaa ‘ikal khusnaa – Ighfir lanaa dhunuubanaa, Waliwalidiinaa – Wa dhurriyaa tinaa, Kaffir ‘an sayyi’a tinaa – Waastur ‘alaa ‘uyuu binaa, Waajbur ‘alaa nuq shoo ninaa – Waarfa’ darojaa tinaa, Wa zidnaa ‘ilmaannaa fi’aan – Warizqon Waasi’aan, Khalaalan thoyyiban – Wa’amalan sholikhaan, Wanawwir quluu banaa – Wayassir umuu ronaa, Wa shokhi’ ajsaa danaa – Daaa’ima khayaatinaa, ilal khoiri qorribnaa – ‘Anisy syarri baa’idnaa, Waalqurbaa rojaaa ‘una – Akhiiroon nilnalmunaa, Balligh maqooshidanaa – Waqdhi khawaa ‘ijanaa, Walkhamdu li’ilaahinaa – Alladhii hadaanaa, Sholli wasalim ‘alaa – Thoohaa kholiilir rokhmaan, Wa ‘aa lihii washokhbihii – ‘Ilaa aakhirizzamaan
Artinya:
“Dengan Asmaul Husna, ampunilah dosa kami, dosa kedua orang tua kami, dan keturunan kami. Hapuskan kejelekan kami, tutuplah aib kami, sempurnakan kekurangan kami, dan angkat derajat kami. Tambahkan ilmu yang bermanfaat, rezeki yang luas, halal, dan baik, serta amal yang sholeh.
Terangkanlah hati kami, mudahkan urusan kami, sehatkan tubuh kami, dekatkan kebaikan kepada kami, jauhkan dari keburukan, dekatkan harapan kami kepada-Mu, penuhi kebutuhan kami, dan segala puji bagi Allah yang telah memberi petunjuk. Semoga shalawat dan salam tercurah untuk Nabi Muhammad, keluarga, dan sahabatnya hingga akhir zaman.”
Penutup
Demikian bacaan doa pembuka dan penutup Asmaul Husna dalam Arab, Latin, beserta artinya. Untuk mendalami lebih lanjut, Anda bisa mempelajari 99 Asmaul Husna lengkap beserta maknanya agar mendapatkan keberkahan dan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.