Berita Terkini

Pengertian Akuntansi: Manfaat, Tujuan dan Fungsinya

Anda pasti sudah sering mendengar istilah akuntansi, bukan? Meski sangat umum, jika ditanya mengenai pengertian akuntansi itu sendiri ternyata masih banyak orang yang bingung...

Syarat dan Cara Lapor SPT Tahunan Offline Maupun Online

Semua memiliki aturan, termasuk dalam urusan perpajakan misalnya syarat lapor SPT tahunan. Ada beberapa syarat yang harus dilakukan sebelum melaporkan pajak tahunan. Di mana...

PPH Pasal 21: Pengertian, Dasar Hukum, dan Contoh Perhitungan

Setiap orang yang menerima gaji, honorarium, tunjangan, upah, pembayaran dan lain sebagainya wajib dipotong pajak. Pemotongan pajak tersebut biasanya dilakukan oleh pemberi imbalan. Pajak...

Pentingnya Pembukuan Keuangan Pada Perusahaan

Pembukuan keuangan perusahaan ini biasanya digunakan oleh para pebisnis muda yang sering akan lupa untuk kebutuhan. Pembukuan keuangan ini biasanya mereka lebih difokuskan untuk...

Hasil Seleksi UMPTKIN 2024: Berikut Cara Cek dan Berkas Pendaftaran Ulang yang Harus Disiapkan

Hari ini, Senin, 8 Juli 2024, hasil seleksi UMPTKIN 2024 atau Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri 2024 diumumkan. Para peserta dapat mengakses...
HomeHealthJangan Remehkan! Ini 8 Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Tubuh

Jangan Remehkan! Ini 8 Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Tubuh

Gaya hidup aktif di zaman yang serba cepat ini menjadi sebuah pilihan. Hal ini tentu dilakukan bukan tanpa alasan, sebab kesibukan yang sangat padat menuntut orang untuk memanfaatkan waktu sebaik mungkin, termasuk tetap menyempatkan waktu untuk berolahraga supaya kesehatan tetap terjaga.

Salah satu olahraga ringan yang sangat bermanfaat terhadap kesehatan tubuh adalah dengan berjalan kaki. Aktivitas berjalan kaki yang dilakukan secara rutin dapat membantu memaksimalkan proses metabolisme dan pembakaran kalori, yang dapat menurunkan lemak. 

Manfaat Jalan Kaki Setiap Hari

Apabila kamu sulit untuk mengatur waktu supaya dapat berolahraga secara rutin, kamu bisa jadikan aktivitas berjalan kaki sebagai pilihan alternatif. Berikut ini manfaat jalan kaki jika kamu melakukannya setiap hari.

1. Memperkuat tulang dan otot tubuh bagian bawah

Jika kamu ingin menjaga kekuatan tulang dan otot tubuh bagian bawah, terutama kaki, kamu bisa lakukan jalan kaki. Hal ini diperkuat oleh hasil penelitian yang dilakukan oleh National Library of Medicine, dimana jalan kaki sangat efektif untuk memperlambat laju pengeroposan tulang pada kaki. 

Dengan manfaat seperti itu, tentunya kamu bisa memaksimalkan aktivitas jalan kaki dan mengombinasikannya dengan medan menanjak atau menurun, seperti menggunakan tangga di kantor.

2. Menjaga kesehatan sendi

Jalan kaki yang dilakukan secara rutin ternyata juga dapat menjaga kesehatan dan fleksibilitas sendi pada tubuh. Arthritis foundation menyebutkan bahwa aktivitas jalan kaki merupakan salah satu hal terpenting yang dapat dilakukan bagi penderita radang sendi.

Proses ini terjadi dimana aktivitas jalan kaki dapat menurunkan berat badan, sehingga mampu mengurangi tekanan pada persendian dan menyembuhkan gejala radang sendi. Selain itu, berjalan kaki selama 30 menit juga dapat melatih untuk mengalihkan tekanan beban dari sendi ke otot kaki.

3. Meningkatkan daya tahan tubuh

Dengan berjalan kaki, kamu bisa meningkatkan daya tahan yang dapat membuat tubuhmu terhindar dari berbagai macam penyakit. Sebuah studi yang dilakukan oleh National Library of Medicine, berjalan kaki selama 30 menit dapat membantu meningkatkan imunitas.

4. Mengurangi stres

Apakah kamu sedang merasa stres akibat pekerjaan atau hal lainnya? Nah, jika kamu ingin mengurangi rasa stres yang dialami, kamu bisa coba untuk berjalan kaki. Meskipun ringan, aktivitas jalan kaki ternyata dapat mengurangi stes. 

Saat berjalan kaki, tubuh akan melepaskan hormon endorfin, yaitu suatu hormon alami tubuh  yang dapat membuat perasaan seseorang lebih bahagia dan mengurangi rasa depresi. Agar lebih optimal, kamu bisa melakukan jalan kaki dengan tempo yang cepat.

5. Menjaga berat badan

Sama seperti aktivitas fisik lainnya, jalan kaki juga sangat bermanfaat untuk menjaga berat badan tetap ideal. Berdasarkan penelitian, berjalan kaki selama 30 menit setiap harinya, dapat membantu meningkatkan proses metabolisme dan dan pembakaran sebanyak 100-200 kalori. Bahkan, kamu bisa membakar 500-1000 kalori dalam seminggu jika melakukannya secara konsisten 5 hari dalam seminggu.

Selain itu, jika kamu meningkatkan durasi berjalan kaki menjadi 45 menit akan bermanfaat untuk membantu menurunkan berat badan yang berlebih secara keseluruhan. Namun, dengan catatan agar kamu bisa mendapatkan manfaat ini secara optimal, lakukanlah aktivitas jalan kaki dengan tempo yang cepat, hingga nafasmu sedikit terengah-engah.

6. Menjaga gula darah tetap stabil

Penyakit diabetes menjadi salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan mengintai siapa saja, baik dari kalangan muda maupun tua. Penyakit ini disebabkan oleh pola makan yang tidak teratur dan kebiasaan mengonsumsi makanan yang mengandung tinggi gula.

Supaya terhindar dari ancaman penyakit ini, cobalah kamu lakukan jalan kaki secara konsisten setiap hari agar tetap bisa menjaga gula darah tetap stabil. Dikutip dari American Diabetes Association, berjalan kaki dengan tempo yang sedang atau cepat, merupakan salah satu latihan aerobik yang bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin.

7. Menjaga kesehatan kardiovaskular

Sama seperti aktivitas olahraga lainnya, berjalan kaki juga menjadi aktivitas yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kardiovaskular. Dengan berjalan kaki, kamu dapat menurunkan tekanan darah dan mengurangi kadar kolesterol yang akan mencegah terjadinya gangguan pada jantung.

Dikutip dari Heart Foundation Walking, berjalan kaki dengan rata-rata waktu selama 30 menit dalam sehari dapat menurunkan resiko penyakit jantung dan penyakit stroke sebesar 35%. Dengan manfaat yang luar biasa ini, maka jadikanlah aktivitas jalan kaki dalam kegiatan sehari-harimu.

8. Meningkatkan kualitas tidur

Apakah saat ini kamu sedang merasakan kesulitan tidur? Atau kamu tetap merasa lelah meskipun sudah tidur dengan waktu yang cukup? Jika kamu merasakan kedua hal tersebut, cobalah untuk melakukan aktivitas jalan kaki sebelum tidur.

Menurut penelitian yang dilakukan, berjalan kaki sebelum tidur dapat membantu kamu untuk tidur lebih cepat dan meningkatkan kualitas tidur lebih baik. Hal ini disebabkan oleh hormon endorfin yang dihasilkan setelah berjalan, yang memberikan efek relaksasi pada tubuh saat tidur.

Nah, itu dia manfaat luar biasa yang bisa kamu dapatkan dari berjalan kaki. Supaya kamu bisa mendapatkan hasil yang optimal, tentunya kamu harus bisa melakukan aktivitas jalan kaki ini secara konsisten minimal 30 menit setiap harinya, sesuai dengan rekomendasi dari beberapa penelitian.

Baca Juga: Manfaat Jogging di Pagi Hari, Cocok Dilakukan Saat Akhir Pekan

Jadikanlah aktivitas berjalan kaki menjadi menu yang tidak boleh terlewatkan dalam kegiatan sehari-hari. Bila perlu, kamu bisa membagi waktu untuk berjalan kaki dengan komposisi 15 menit di pagi hari, 10 menit di sore hari, dan 5 menit di malam hari di saat sebelum tidur.

Jangan lupa, selain menerapkan kebiasaan berjalan kaki, perhatikan juga asupan kamu mulai dari mengonsumsi makanan yang bernutrisi dan mencukupi kebutuhan cairan setiap hari, yang akan menjadi sumber energi dan gizi bagi tubuh kamu dalam melakukan berbagai aktivitas.